Jakarta, NU Online
Forum Gusdurian Jakarta akan membahas ekonomi rakyat pada forum silaturahim para murid Gus Dur (KH Abdurrahman Wahid) dengan nama Forum Jumat Pertama. Tema forum jumat kali ini adalah, Gus Dur dan konsep ekonomi rakyat di aula the Wahid Institute, Jl. Taman Amir Hamzah 8 Pegangsaan Jakarta Pusat, Jumat pukul 18.30 WIB (5/7).
<>
Sekretaris Nasional Gusdurian Alissa Wahid mengatakan, di forum ini akan membidik wacana ekonomi yang kurang diperhatikan bahkan mungkin dilupakan, yaitu ekonomi rakyat. Menurut putri sulung Gus Dur ini, ekonomi rakyat adalah konsep yang terang dan jernih, namun akan lain dalam praktiknya.
“Gagasan-gagasan ekonomi rakyat dan nasionalisme ekonomi, pernah diangkat oleh Rizal Ramli dan sejumlah menteri di era pemerintahan Gus Dur," ” ungkapnya melalui pers rilis yang dikirim Rabu, (3/7).
Bahkan, sambung dia, dalam sejarah perekonomian Indonesia, Gus Dur berani menolak saran IMF dalam mengatasi krisis ekonomi pasca-Reformasi.
Menurut Alissa, bagi Gus Dur, ada cara selain membangun dan menggerakkan ekonomi negara selain menunggu pihak asing menanamkan modalnya di Indonesia. Cara itu adalah dengan membangun potensi ekonomi rakyat serta dukungan modal melalui kredit murah bagi usaha kecil dan menengah.
Alissa menambahkan, pada forum kali ini juga Gusdurian akan meluncurkan program ekonomi sebagai inisiasi Koperasi Gusdurian, “Bagi sahabat yang berminat untuk bergabung menjadi bagian dalam program tersebut, silahkan hadir dan ajak sahabat lainnya di forum jumat ini. Kehadiran Sahabat akan menjadi kontribusi yang sangat berharga untuk penggalian dan pelestarian pemikiran Gus Dur,” pungkasnya.
Penulis: Abdullah Alawi
Terpopuler
1
Nakhoda Baru MoRAGISTER Nasional Harap PBSB S2-S3 Diadakan Kembali
2
KH Abdul Hanan Said, Ahli Al-Quran dari Betawi
3
Putusan LBM NU Jakarta : Hukum Zakat melalui Lembaga yang Tak Miliki Izin Resmi
4
Resmi Dimulai, Berikut Daftar Lengkap 40 Sekolah Swasta Gratis di Jakarta
5
RMINU Jakarta Minta Pemerintah Prioritaskan Bantuan untuk Guru Ngaji di Lapisan Bawah
6
Polemik Wamen Rangkap Jadi Komisaris, Pengamat: Lukai Hati Masyarakat yang Sulit Cari Kerja
Terkini
Lihat Semua