• logo nu online
Home Warta Nasional Jakarta Raya Dari Betawi Keislaman Sejarah Opini Literatur Obituari
Senin, 20 Mei 2024

Nasional

Perkuat Jaringan, PBNU Menyapa 1500 Alumni MKNU Se-Jakarta

Perkuat Jaringan, PBNU Menyapa 1500 Alumni MKNU Se-Jakarta
Jakarta, NU Online
Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menginisasi pertemuan sedikitnya 1500 alumni Madrasah Kader Nahdlatul Ulama (MKNU) se-DKI Jakarta, siang ini. PBNU pada forum ini akan memberikan arahan-arahan terkait tanggung jawab dan peran kemasyarakatan kader NU di Jakarta.

Pertemuan silaturahmi ini rencananya diadakan di Hotel Kartika Chandra, Jakarta, Jumat (12/4) siang.

Forum konsolidasi ini dihadiri oleh Ketum PBNU KH Said Aqil Siroj, Ketua PBNU H Robikin Emhas, Wakil Sekjen PBNU H Ulil Abshar, dan Kordinator MKNU Endin AJ Sofihara, pengurus harian PWNU Jakarta dan pengurus harian PCNU se-DKI Jakarta.

Pertemuan yang didahului dengan pembacaan tahlil dan doa bersama. Forum ini diadakan untuk mempererat silaturahmi dan menguatkan kepengurusan NU tingkat wilayah dan tingkat cabang di Jakarta.

“Forum ini diadakan untuk menguatkan jejaring ekonomi, budaya dan politik kader NU dan mengonsolidasi pengurus struktural NU se-DKI Jakarta,” kata Wakil Sekjend PBNU H Ulil Abshar kepada NU Online, Jumat (12/4) pagi.

Sebagaimana telah diketahui bahwa MKNU di Jakarta telah diadakan beberapa angkatan yang diinisiasi oleh PBNU dan PWNU DKI Jakarta. MKNU selama di Jakarta diikuti oleh sebanyak 4400 kader.

MKNU di Jakarta pernah diadakan di Pondok Pesantren At-Tsaqafah, Ciganjur, Jakarta Selatan, Pondok Pesantren As-Shiddiqiyyah Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Wisma Tanah Air Jakarta Selatan, dan di kompleks Jakarta Islamic Center (JIC), Koja, Jakarta Utara.

Adapun MKNU di kompleks Jakarta Islamic Center (JIC), Koja, Jakarta Utara, setiap akhir pekan bulan Januari hingga awal Februari 2019 lalu diadakan sebanyak lima gelombang yang diikuti oleh kader di masing-masing kecamatan se-DKI Jakarta.

“Yang jelas, kita menggelar pertemuan silaturahmi untuk memperpanjang umur dan melapangkan rezeki. Ini hadits Rasulullah SAW,” kata H Ulil Abshar Hadrawi. (Alhafiz K)


Editor:

Nasional Terbaru