• logo nu online
Home Warta Nasional Jakarta Raya Dari Betawi Keislaman Sejarah Opini Literatur Obituari
Sabtu, 18 Mei 2024

Nasional

PERGURUAN TINGGI NU

STAINU Jakarta Jalin Kerjasama dengan Muslim Pattani Thailand

STAINU Jakarta Jalin Kerjasama dengan Muslim Pattani Thailand

Jakarta, NU Online
Salah satu agenda dalam rangka Dies Natalis ke-13 STAINU Jakarta berdasarkan keterangan rilis yang diterima NU Online, Kamis (30/4) adalah Halaqoh Islam Nusantara dengan mengundang narasumber Dr H Alee Mateh, LC, MA (Ketua Ahli Jawatan Majlis Agama Islam) dari Yala, Thailand Selatan di Kampus STAINU Jakarta Jl Taman Amir Hamzah Jakarta Pusat.<>

Selain menjadi narasumber, Alee Mate dan rombongan hadir di STAINU Jakarta dalam rangka tindak lanjut kerjasama STAINU Jakarta dengan beberapa lembaga pendidikan di Thailand Selatan, seperti Al-Khidmah Thailand Selatan, Perguruan Daarul Huda, Yala, Islam Institute, Majlis Jawatan Agama Islam Thailand Selatan, dan lembaga lainnya.

Dalam paparannya dengan bahasa melayu, Alee Mate mengatakan, bahwa spirit menjaga nilai dan budaya Islam Nusantara harus terus dijaga dan dikembangkan, terutama di bumi rumpun melayu, tanah rumpun ASEAN. 

Hal itu, lanjutnya, dikarenakan Islam Nusantara mengajarkan nilai perjuangan yang berasaskan keadilan, toleransi, kerjasama, dan saling menghargai berbedaan. Apalagi Islam di Thailand Selatan memiliki silsilah yang kuat dengan Islam di Indonesia. 

“Ini dibuktikan dengan kesamaan beberapa amaliyah keagamaan seperti peringtan bulan syuro, peringatan maulid Nabi SAW, tujuh bulanan, mendo’akan orang yang sudah meninggal sebagai bentuk bhakti orang tua, guru dan lain sebagainya,” terangnya, Rabu (29/4).

Sementara itu, Pembantu Ketua (Puka) IV STAINU Jakarta, Aris Adi Leksono, MMPd menerangkan, bahwa dalam kesempatan itu juga, STAINU Jakarta menandatangai Nota Kesepahaman dengan Al-Khidmah Thailand Selatan, Perguruan Daarul Huda, Yala. “Kerjasama ini meliputi bidang pertukaran pelajar dan mahasiswa, penelitian Islam Nusantara, pengabdian masyarakat, dan publikasi karya ilmiah,” ujarnya.

Aris juga menegaskan, bahwa kerjasama ini, semata untuk menegakkan dakwah Islam rahman lil ‘alamin berdasarkan nilai-nilai Ahlus Sunah wal Jama’ah Annahdliyah di bumi Nusantara.

Hadir dalam penyambutan dan forum diskusi terbatas tersebut; Arief Rahman, MPd (Puka II), Imam Bukhori, MPd (Puka I), A Nurul Huda, MPd (Puka III), Para Kepala Prodi dan Sekretaris Prodi, Asdir I Program Megister Islam Nusantara, serta Tim Peneliti LP3M STAINU Jakarta. 

Para Kaprodi memberikan laporan perkembangan Mahasiswa Thailand yang sedang belajar di STAINU Jakarta. Sampai saat ini, mahasiswa Thailand yang sedang belajar di STAINU Jakarta berjumlah 42 orang, dengan memilih jurusan Pendidikan Agama Islam, Ahwalus Syahsiyah, Perbankan Syari’ah, serta Islam Nusantara (Red: Fathoni)


Editor:

Nasional Terbaru