• logo nu online
Home Warta Nasional Jakarta Raya Dari Betawi Keislaman Sejarah Opini Literatur Obituari
Rabu, 24 April 2024

Jakarta Raya

PCNU Jakarta Selatan Berbagi Takjil Selama Ramadhan 1443 H

PCNU Jakarta Selatan Berbagi Takjil Selama Ramadhan 1443 H
Wakil Sekretaris PCNU kota Jakarta Selatan H Ahmad Faisal mengatakan, berbagi takjil merupakan salah satu program PCNU Jakarta Selatan selama Ramadhan 1443 H
Wakil Sekretaris PCNU kota Jakarta Selatan H Ahmad Faisal mengatakan, berbagi takjil merupakan salah satu program PCNU Jakarta Selatan selama Ramadhan 1443 H

Jakarta, NU Online Jakarta

Pengurus harian Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Jakarta Selatan mengadakan program ifthar jama’i selama Ramadhan 1443 H. Pengurus harian PCNU Kota Jakarta Selatan bersama Banser Kebayoran Lama membagikan takjil setiap hari kepada pengguna jalan di depan Kantor PCNU Jakarta Selatan, Jl. KHM Syafi’i Hadzami, Kebayoran Lama Utara, Jakarta Selatan.


Wakil Sekretaris PCNU kota Jakarta Selatan H Ahmad Faisal mengatakan, berbagi takjil merupakan salah satu program PCNU Jakarta Selatan selama Ramadhan 1443 H


Insya Allah program ini akan dilaksanakan setiap harinya pada bulan Ramadhan 1443 H. Sasaran program ini untuk para pengendara dan pejalan kaki (di depan kantor PCNU Jakarta Selatan),” kata H Faisal.


Faisal menambahkan, berbagi takjil atau ifthar adalah program Ramadhan PCNU Kota Jakarta Selatan. Setiap harinya PCNU Jaksel berbagi takjil di lokasi kantor PCNU kota Jakarta Selatan. Ia berharap program sosial Ramadhan ini menunjukkan kehadiran PCNU Jaksel bagi masyarakat yang masih di jalan ketika waktu berbuka puasa tiba.


Banser Kebayoran Lama Abdul Halim mengatakan, kami ditugaskan oleh PCNU Jakarta Selatan untuk membagikan takjil kepada pengguna jalan KHM Syafi’I Hadzami di mana PCNU Jakarta Selatan berkantor.


“Kami di Kebayoran Lama ini yang terdekat. Lokasi ada di wilayah kepengurusan kami. Jadi kami turun langsung membantu PCNU Jakarta Selatan,” kata Abdul Halim.


Program yang sama juga dilakukan pengurus harian PWNU DKI Jakarta. PWNU DKI Jakarta membagikan takjil selama Ramadhan 1443 H di depan kantor PWNU DKI Jakarta, Jalan Utan Kayu, Jakarta Timur.


Pengurus harian PWNU DKI Jakarta membagikan takjil kepada terutama pengguna jalan yang melintasi Jalan Utan Kayu pada sore hari Ramadhan 1443 H. Pengurus harian PWNU DKI Jakarta juga menyiapkan takjil bagi mereka yang singgah di Kantor PWNU DKI Jakarta.


Penulis: Alhafiz Kurniawan

Editor: Junaidi


Editor:

Jakarta Raya Terbaru