• logo nu online
Home Warta Nasional Jakarta Raya Dari Betawi Keislaman Sejarah Opini Literatur Obituari
Senin, 29 April 2024

Nasional

Kata Gubernur DKI Jakarta tentang Harlah Ke-92 NU

Kata Gubernur DKI Jakarta tentang Harlah Ke-92 NU
Jakarta, NU Online
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, selama 92 tahun, Nahdlatul Ulama telah menjadi rujukan, menjadi mercusuar, dan menjadi kolam pemersatu bagi begitu banyak kegiatan-kegiatan organisasi Islam di indonesia. 

Selain itu, menurut Anies, NU telah menjadi pelindung kaum marjinal, NU menjadi pelindung kaum miskin, dan NU hadir untuk semuanya. 

Hal itu disampaikan Anies Baswedan pada peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-92 NU yang diselenggarakan PBNU di Masjid Raya KH Hasyim Asy'ari Dan Mogot, Jakarta Barat, Rabu (31/1).

"NU telah 92 tahun konsisten menjaga keutuhan bangsa Indonesia," katanya. 

Menurut Anies, Indonesia adalah tanah yang amat beragam, bangsa yang amat beragam, tapi bukan hanya keberagaman itu, tapi juga persatuan yang jauh lebih penting. 

"Seringkali kita melewatkan pesan persatuan," ujarnya. 

Karena itu di, hikmah dari perjalanan ini mudah-mudahan menjadi hikmah dalam pengelolaan Jakarta dan memastikan persatuan hadir yang ditopang oleh keadilan sosial. 

Hadir Rais 'Aam PBNU KH Ma'ruf Amin, Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj, Kepala Staf Kepresidenan H Moeldoko, jajaran menteri, sejumlah tokoh nasional dan beberapa duta besar negara sahabat. (Husni Sahal/Fathoni)


Editor:

Nasional Terbaru