• logo nu online
Home Warta Nasional Jakarta Raya Dari Betawi Keislaman Sejarah Opini Literatur Obituari
Jumat, 26 April 2024

Jakarta Raya

1 Abad NU

Satu Abad NU, PCNU Jakarta Utara Resmikan Klinik Pratama

Satu Abad NU, PCNU Jakarta Utara Resmikan Klinik Pratama
Peresmian secara simbolis Klinik Pratama NU Jakut oleh Ketua PCNU Jakut KH Agus Muslim dan Kabag Kesra Jakut Muhammad Alwi, Sabtu (28/1/2023) Foto: (NU Online Jakarta/Khoirul Rizqy At-Tamami)
Peresmian secara simbolis Klinik Pratama NU Jakut oleh Ketua PCNU Jakut KH Agus Muslim dan Kabag Kesra Jakut Muhammad Alwi, Sabtu (28/1/2023) Foto: (NU Online Jakarta/Khoirul Rizqy At-Tamami)

Jakarta Utara, NU Online Jakarta
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Jakarta Utara meresmikan Klinik Pratama sebagai rangkaian kegiatan satu abad NU di Gedung PCNU Jakarta Utara, Jalan Kramat Raya, Tugu Utara, Koja, Sabtu, (28/1/2023). Proses peresmian ditandai dengan pemecahan kendi oleh Pemerintah Kota Jakarta Utara.

 

Ketua PCNU Jakarta Utara KH Agus Muslim mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kerja sama dari sejumlah pihak termasuk Keluarga Besar NU Jakarta Utara, sehingga Klinik Pratama NU telah memperoleh izin operasional dari Suku Dinas Kesehatan Jakarta Utara. 

 

"Klinik Pratama NU ini adalah baru satu-satunya yang ada di DKI Jakarta, ini adalah bagian dari usaha NU untuk membangun kemandirian organisasi," kata Kiai Agus dalam sambutannya. 

 

Kiai Agus mengungkapkan Klinik Pratama NU Jakarta Utara akan memberikan pelayanan kesehatan yang tidak berorientasi kepada keuntungan yang besar, akan tetapi kepada kemanfaatan untuk masyarakat. 

 

"Klinik NU akan memberikan pelayanan yang baik dan maksimal tetapi dengan biaya yang sangat murah dibandingkan dengan klinik-klinik yang lain," ungkapnya. 

 

Dalam kesempatan itu, Kiai Agus berjanji akan mencanangkan program serupa di tiap-tiap kecamatan yang ada di Jakarta Utara apabila Klinik Pratama NU Jakarta Utara telah beroperasi secara maksimal. 

 

"Insya Allah akan kita kembangkan di setiap kecamatan, mungkin dari ibu-ibu Muslimat NU yang ingin buat klinik kita siap membantu," tegasnya. 


Sementara itu, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Jakarta Utara Muhammad Alwi mengapresiasi atas pendirian Klinik Pratama milik PCNU Jakarta Utara. Sebab menurutnya, proses pendirian Klinik dinilai tidak mudah, apalagi saat ini fasilitas kesehatan sangat dibutuhkan di Jakarta Utara. 

 

"Kesehatan saat ini sangat dibutuhkan oleh warga. Apalagi, kemarin zaman Covid-19 dan saat ini ada vaksinasi booster yang kedua. Memang sangat penting adanya pelayanan kesehatan seperti ini", ujar Alwi. 

 

Untuk itu, kata Alwi, pihaknya turut berterima kasih kepada PCNU Jakarta Utara yang telah membantu masyarakat dengan menyediakan fasilitas kesehatan di tengah banyaknya kebutuhan warga akan pelayanan kesehatan. 

 

"Silakan kepada warga sekitar memanfaatkan Klinik Pratama NU Jakarta Utara untuk konsultasi, karena kesehatan itu sangat mahal harganya," tutupnya. 

 

Klinik Pratama NU berlokasi tepat di dalam komplek Gedung Kantor Sekretariat PCNU Jakarta Utara. Pengelolaan dan pelayanan kesehatan akan ditangani langsung oleh sejumlah tenaga kesehatan dan apoteker dari Apotek Roxy. Klinik tersebut beroperasi setiap Senin hingga Jum’at dimulai Pukul 16.30 WIB hingga Pukul 19.30 malam. 

 

Pasca diresmikan, Klinik Pratama NU Jakarta Utara membuka pelayanan pemeriksaan Kesehatan gratis kepada 200  orang pendaftar pertama dari kalangan nahdliyyin dan masyarakat umum. Pelayanan kesehatan gratis berupa, pemeriksaan darah, gizi, Keluarga Berencana (KB) dan lain-lain


Pewarta: Khoirul Rizqy At-Tamami
Editor: Herly Ramadhani


Jakarta Raya Terbaru