• logo nu online
Home Warta Nasional Jakarta Raya Dari Betawi Keislaman Sejarah Opini Literatur Obituari
Kamis, 28 Maret 2024

Nasional

Porseni NU 2023

Kontingen DKI Jakarta Berhasil Jadi Runner Up di Porseni NU 2023

Kontingen DKI Jakarta Berhasil Jadi Runner Up di Porseni NU 2023
Ketua Kontingen NU DKI Jakarta Sudarto berdampingan dengan Sekjen PBNU H Saifullah Yusuf (kiri) dan Ketua Panitia Porseni NU H Nusron Wahid (kanan) saat penyematan juara Porseni NU di Solo, Sabtu (21/1/2023). (Foto: NU Online Jakarta/Krisna Bagus Sujiwo)
Ketua Kontingen NU DKI Jakarta Sudarto berdampingan dengan Sekjen PBNU H Saifullah Yusuf (kiri) dan Ketua Panitia Porseni NU H Nusron Wahid (kanan) saat penyematan juara Porseni NU di Solo, Sabtu (21/1/2023). (Foto: NU Online Jakarta/Krisna Bagus Sujiwo)

Surakarta, NU Online Jakarta
Kontingen DKI Jakarta berhasil menjadi Runner Up di Pekan Olahraga dan Seni Nahdlatul Ulama (Porseni NU) 2023 usai memperoleh 13 medali emas, 8 medali perak dan 9 perunggu di Surakarta, Jawa Tengah (Jateng), pada 15-21 Januari 2023.


Manajer Kontingen DKI Jakarta Emka Farah Mumtaz (Gus Mumtaz) memaparkan bahwa keberhasilan tersebut datang dari kerja keras dan jerih payah dari setiap atlet dan tim ofisial yang menjadi ujung tombak pada gelaran Porseni NU 2023.


Keberhasilan ini adalah buah dari kerja keras, jerih payah, penuh penantian selama ini latihan. Ada senangnya dan sedihnya tapi membuahkan hasil, itu semua berkat kerjasama semua panitia dan tim-tim atlet,” katanya saat diwawancarai NU Online Jakarta pasca pengumuman runner up di Gelanggang Olahraga Sritex, Abiyoso No.21, Sriwedari, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah, pada Sabtu (21/1/2023).


Bagi Gus Mumtaz, acara Porseni NU ini dapat membuktikan bahwa NU memperhatikan secara khusus dalam bidang keolahragaan.


“Porseni NU ini membuktikan bahwa NU ini cukup perhatian, bukan hanya dalam ranah keagamaan saja tapi juga di ranah keolahragaan,” jelasnya.


Sebagai manajer, Gus Mumtaz memaparkan bahwa dalam gelaran Porseni NU 2023 ini memiliki tujuan yang sama untuk mengembangakan olaharaga yang ada di Indonesia.


“Kita punya niat dan tujuan yang sama, tidak menghendaki kejadian-kejadian yang sudah berlau seperti peristiwa Kanjuruhan misalnnya,” katanya.


“Olahraga yang dipenuhi dengan rasa kekerasan, intimidasi satu sama lain, kita tidak menghendaki itu,” sambungnya.


NU dalam keolahragaan, bagi Gus Mumtaz ingin memperbaiki bersama dengan masyarakat  untuk membenahi sarana dan prasarana yang ada 


Sebagai manajer, Gus Mumtaz meminta maaf jika banyak kesalahan dan kekurangan selama berjalannya gelaran Porseni NU 2023 di Surakarta ini.


“Kalaupun ada salah dari manajemen, salahkan diri saya sendiri,” ungkapnya.


Atlet Pencak Silat Kategori Mahasiswa Putri Funny mengaku sangat senang mengikuti acara ini dan senang dapat mewakili DKI Jakarta di Porseni NU 2023.


“Kita kompak banget, solid banget untuk kemenangan DKI Jakarta di Porseni NU 2023.” pungkasnya.


Pewarta: Haekal Attar
Editor: Khoirul Rizqy At-Tamami


Nasional Terbaru