Jakarta Raya

Semarak Harlah Ke-102 NU, Muslimat NU Jakarta Gelar Doa Bersama dan Pasang Bendera Serentak

Rabu, 15 Januari 2025 | 13:48 WIB

Semarak Harlah Ke-102 NU, Muslimat NU Jakarta Gelar Doa Bersama dan Pasang Bendera Serentak

Bendera Nahdlatul Ulama (Foto:NU Online).

Jakarta Selatan, NU Online Jakarta

Dalam rangka memperingati hari lahir (Harlah) ke-102 Nahdlatul Ulama (NU), Pimpinan Wilayah (PW) Muslimat NU DKI Jakarta menggelar serangkaian kegiatan berupa pemasangan bendera NU secara serentak dan istighosah bersama. Acara ini diselenggarakan sebagai bentuk syukur dan penghormatan terhadap perjuangan para pendiri NU yang telah menjaga eksistensi organisasi ini hingga saat ini.

 

Wakil Ketua PW Muslimat NU Jakarta, Ita Rahmawati, mengajak seluruh nahdliyin untuk berpartisipasi aktif dalam momentum bersejarah ini. “Karena itu, harlah tahun ini kita meriahkan karena bangga menjadi warga NU,” ujarnya dalam wawancara bersama NU Online Jakarta, Rabu (15/01/2025).

 

Ita juga menekankan pentingnya mengingat perjuangan para pendiri NU yang telah berjuang menegakkan NU di seluruh Indonesia hingga perkumpulan jamiyah nahdlatul ulama ini masih tetap eksis sampai saat ini.

 

"Saya berharap NU tidak lupa kepada perjuangan pendahulu dan terus mendoakan," ungkapnya.

 

Memasuki usia ke-102 tahun, ia berharap Nahdlatul Ulama (NU) terus melestarikan dan menyiarkan dakwah Ahlussunnah wal Jamaah.

 

“Semoga ke depannya semakin bersinergi untuk seluruh kegiatan lembaga dan banom agar lebih maksimal," pungkasnya.

 

Hari Lahir Nahdlatul Ulama atau Harlah NU ke-102 diperingati pada 16 Rajab 1446 Hijriah, bertepatan dengan 16 Januari 2025. Acara pembukaan atau kick off Harlah NU ke-102 diadakan di Surabaya, sementara rangkaian kegiatan lainnya berlangsung hingga 7 Februari 2025.

 

Pada hari yang sama, PBNU juga akan melakukan sejumlah penandatangan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan beberapa instansi. Salah satu yang sudah terkonfirmasi adalah pihak dari Universitas Gajah Mada (UGM). 

 

Kongres Pendidikan NU 

Selanjutnya, Harlah Ke-102 NU juga akan dimeriahkan dengan Kongres Pendidikan NU yang akan berlangsung di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, pada 22-23 Januari 2025. Kongres ini sudah diatur oleh tiga lembaga dari PBNU yang menaungi pendidikan, yaitu Rabithah Ma'ahid Islamiyah Nahdlatul Ulama (RMINU), Lembaga Pendidikan Tinggi Nahdlatul Ulama (LPTNU), dan Lembaga Pendidikan Ma'arif Nahdlatul Ulama (LP Ma'arif NU).


Kongres Keluarga Maslahat 

Harlah Ke-102 NU akan dimeriahkan dengan Kongres Keluarga Maslahat NU. Sebagaimana Kongres Pendidikan NU, tempat pelaksanaan Kongres Keluarga Maslahat NU ini juga di Hotel Bidakara Jakarta Selatan, pada 31 Januari hingga 1 Februari 2025.   

 

Resepsi Harlah Ke-102 NU Resepsi Harlah Ke-102 NU akan digelar di Istora Senayan, pada 5 Februari 2025. Nantinya, acara ini akan mengundang segenap petinggi negara, antara lain Presiden Prabowo Subianto, Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, beserta para Menteri Kabinet Merah Putih. 

 

Munas-Konbes NU

Selepas Resepsi Harlah ke-102 NU terdapat agenda tambahan yaitu Musyawarah Nasional (Munas) Alim Ulama dan Konferensi Besar (Konbes) PBNU di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, pada 6-7 Februari 2025.