• logo nu online
Home Warta Nasional Jakarta Raya Dari Betawi Keislaman Sejarah Opini Literatur Obituari
Jumat, 3 Mei 2024

Jakarta Raya

PWNU DKI Dorong Penguatan Kelembagaan di Seluruh Struktur Hingga Anak Ranting

PWNU DKI Dorong Penguatan Kelembagaan di Seluruh Struktur Hingga Anak Ranting
Pengiatan Kelembagaan PWNU DKI Jakarta di Pulau Tidung. (Foto: NU Online Jakarta/Haekal attar).
Pengiatan Kelembagaan PWNU DKI Jakarta di Pulau Tidung. (Foto: NU Online Jakarta/Haekal attar).

Jakarta Timur, NU Online Jakarta


Wakil Ketua Pengurus Wilayah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Bidang Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (OKK) DKI Jakarta KH Abdul Muin mendorong pembuatan struktur keorganisasian NU sampai ketingkat Pengurus Anak Ranting (PAR) atau setingkat Rukun Warga (RW). Pasalnya, Ia menyebutkan bahwa warga NU di Jakarta yang jumlahnya mencapai enam juta nahdliyyin itu, harus diratakan kapasitasnya menjadi pengurus NU.


"Kami sedang gencar melaksanakan program penguatan kelembagaan NU di seluruh struktur hingga tingkat Anak Ranting atau Rukun Warga (RW). Program ini bertujuan untuk memperkuat kelembagaan NU dan meningkatkan peran serta masyarakat dalam rangka membangun kehidupan beragama dan berbangsa yang lebih baik," katanya kepada NU Online Jakarta, Jumat (13/10/2023) siang.


Kiai Muin menyebutkan bahwa melalui program ini, PWNU DKI Jakarta akan memberikan pelatihan dan pendampingan kepada pengurus NU di setiap level organisasi. Mulai dari tingkat kabupaten atau kota, kecamatan, kelurahan hingga tingkat RW. Sehingga dapat menciptakan iklim kaderisasi yang baik.


“Pelatihan ini akan meliputi berbagai aspek, seperti Keaswajaan, hubungan NU antara pemerintahah dan masyarakat, pengorganisasian, manajemen kelembagaan, dan pengembangan potensi Kader," jelasnya.


Dalam program ini, Kiai Muin menyebutkan bahwa PWNU DKI Jakarta juga melibatkan para ulama dan Kiai NU untuk memberikan pengajaran dan bimbingan kepada pengurus NU. Hal ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman keagamaan dan nilai-nilai keislaman dalam menjalankan tugas kelembagaan.


“PWNU DKI Jakarta juga menyediakan berbagai panduan dan bahan referensi yang akan membantu pengurus NU dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka dalam melayani umat,panduan ini akan mencakup materi-materi keagamaan, sosial, dan kelembagaan yang relevan dengan peran NU dalam masyarakat," jelasnya.


Selain itu dalam program penguatan kelembagaan ini juga, Kiai Muin akan melibatkan seluruh elemen kader NU baik itu pengurus struktural, lembaga, dan badan otonom (Banom) sesuai tingkatannya. Lebih jauh, PWNU DKI Jakarta juga akan mengadakan pertemuan dan diskusi terbuka dengan tujuan untuk memperkuat sinergi dan kerjasama dalam membangun kehidupan beragama yang harmonis dan inklusif.


Kyai Muin mengajak seluruh struktur NU, lembaga, dan banom untuk aktif berpartisipasi dalam program penguatan kelembagaan ini. Dengan bersama-sama memperkuat kelembagaan NU, Ia berharap mampu menciptakan masyarakat yang memiliki ketahanan spiritual yang kuat dan mampu menghadapi berbagai tantangan zaman.


“PWNU DKI Jakarta berkomitmen untuk terus mendukung dan memfasilitasi pelaksanaan program ini dengan baik. Mereka juga mengundang media massa untuk meliput dan menyebarkan informasi mengenai program penguatan kelembagaan ini kepada masyarakat luas," tutupnya.


Editor: Haekal Attar


Jakarta Raya Terbaru