Jakarta Utara

Harlah ke-71, PC IPNU Jakut Gelar Turnamen Mobile Legend Hingga Pelatihan Wirausaha

Rabu, 26 Februari 2025 | 11:38 WIB

Harlah ke-71, PC IPNU Jakut Gelar Turnamen Mobile Legend Hingga Pelatihan Wirausaha

Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Jakarta Utara mengadakan sejumlah kegiatan meliputi turnamen Mobile Legend, donor darah, dan lembaga wirausaha IPNU Jakarta Utara.

Jakarta Utara, NU Online Jakarta
Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Jakarta Utara mengadakan sejumlah kegiatan meliputi turnamen Mobile Legend, donor darah, dan lembaga wirausaha IPNU Jakarta Utara.

 

Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati Hari Lahir (Harlah) ke-71 Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) yang jatuh pada 24 Februari. 

 

Ketua Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama Jakarta Utara, Madi Ramadhan menjelaskan bahwa tujuan pelaksanaan kegiatan ini untuk generasi muda dan masyarakat.

 

"Acara ini sebagai langkah pergerakan untuk generasi muda dan juga membawa pesan penting bagi masyarakat," Jelasnya kepada NU Online Jakarta, Selasa (25/02/2025).

 

Ia menegaskan ada aspek utama yang ingin disampaikan melalui rangkaian kegiatan harlah ke-71 IPNU.

 

"Pertama, tujuan acara ini ingin mendekatkan IPNU dengan anak muda. Turnamen mobile legend diadakan sebagai langkah strategis agar IPNU bisa lebih diterima oleh generasi muda," tegasnya.

 

Madi mengatakan dengan menyelenggarakan program yang dekat dengan keseharian anak muda, diharapkan stigma terhadap IPNU semakin positif dan dapat mengakomodasi minat serta kesenangan anak muda.

 


Madi juga ingin menanamkan jiwa sosial pengurus IPNU melalui kegiatan donor darah.

 


"Agenda bakti sosial donor darah menjadi refleksi dari pesan Kiai Tolchah Mansoer sang pendiri IPNU, bahwa IPNU harus mencetak generasi muda yang peduli terhadap masyarakat," ungkapnya.

 

Madi juga menekankan pentingnya membangun jiwa kewirausahaan dikalangan kader IPNU melalui pelatihan wirausaha serta peluncuran Lembaga Wirausaha IPNU Jakarta Utara. 

 

"Langkah ini bertujuan untuk mencetak pionir-pionir penggerak ekonomi lokal yang mampu membawa perubahan bagi masyarakat," tuturnya.

 

Madi mengatakan ketiga rangkaian kegiatan ini menjadi bagian dari refleksi IPNU Jakarta Utara agar lebih membumi di kalangan masyarakat dan anak muda. Dengan adanya program inovatif dan berbasis sosial ini, diharapkan IPNU semakin berkembang dan memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitarnya.

 

"Aksi nyata ini membuat kader-kader IPNU semakin sadar akan pentingnya bermanfaat bagi sesama," tandasnya. 
Â