Nyimas Zulfa Lisamia
Penulis
Jakarta Selatan, NU Online Jakarta
Bencana banjir yang melanda RW 07 Kelurahan Rawajati, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan. Banjir merendam sebanyak 895 Warga terkena dampak. Pada, Selasa (4/3/2025).
Ketua RW 07, Susilo total penduduk di wilayah ini mencapai 1.200 jiwa, dengan 895 orang atau sekitar 85 persen terkena dampak banjir.
“Kiriman air ini dari batu lampas kemudian dari Depok juga, hampir 85% warga secara menyeluruh terdampak banjir,” katanya kepada NU Online Jakarta.
Lebih lanjut, Susilo menyampaikan bahwa ada tiga lokasi posko pengungsian telah dibuka untuk menampung korban, Pertama, Puskesmas Rawajati RT 05, Kedua, Ruko Pelangi (2 sisi), Ketiga, Posko di RT 06 setempat.
Salah satu warga terdampak, Ibu Kurniawati dari RT 05/07, meminta pemerintah segera memberikan bantuan kepada warga terdampak.
“Warga disini sangat banyak, bantuan dari pemerintah setempat baru setengah nya. Bahkan kami makan satu nasi bungkus satu kartu keluarga,” ucapnya.
Hal tersebut juga dialami oleh Tia dari warga RT 04 RW 05 Rawajati. Ia juga berharap pemerintah dapat lebih sigap menangani bencana dan mencegah banjir berulang.
“Padahal sudah lama tidak banjir, tapi sekarang sampai dua hari berturut-turut," pungkasnya.
Terpopuler
1
PR GP Ansor Tegal Alur Pasang WiFi Gratis, Bantu Pelajar Akses Pembelajaran Daring
2
LBH Ansor Jakarta Tangani Kasus Dugaan Penelantaran Pekerja Migran Indonesia di Kamboja
3
LP Ma'arif NU Jakarta Berpotensi Jadi Role Model Pendidikan
4
IPNU-IPPNU Jagakarsa Gelar Makesta untuk Membangun Diri lewat Dakwah, Nalar, dan Ilmu
5
MWCNU Kalideres Sediakan WiFi Gratis untuk Rumah Ibadah dan Fasilitas Umum
6
Ketika Mahasiswa Gen Z Pilih Jadi Driver Ojol untuk Meraih Kemandirian Finansial
Terkini
Lihat Semua